1.14.2014

Perfect

"Pada hari ini telah Aku sempurnakan agama Islam untuk kalian, telah Aku cukupkan nikmat-Ku untuk kalian, dan telah Aku ridloi Islam sebagai agama kalian" (QS. Al-Maidah: 3)


Jum'at 10 Januari 2014

h : riz ntar sholat jumat di FK yaaa. .
a : haa? ngapain. *masang muka aneh yang menandakan ketidaksetujuan*
h : lho biar brangkatnya ga teelat, kamu kan sukaa telat . . . .
a : bla bla bla bla
h : bla bla
a : bla
h : .  .
a : . .

Adzan berkumandang dari Masjid N.S FK setelah khatib menaiki mimbarnya. As always ntah kenapa tapi kemungkinan besar adalah banyak dosa dan kurang iman, setiap kali ceramah sholat jumat bawaannya ngantuk *astagfirullah* tapi dengan sisa tenaga setelah melawan si kunyuk atlet PON yang akhirnya kalah berusaha membuka mata dan memahami tiap kata yang terucap dari sang khatib yang ya terkadang ga paham karena ga fokus *baca ngantuk*. Inti ceramah jumat itu adalah kewajiban berdakwah, mulai dari hal yang sederhana hingga melalangbuana di dunia. Satu hal yang sangat menarik adalah ketika beliau berkata mengenai hal bid'ah dan agama Islam. 

Islam adalah agama yang sempurna, yang menyempurnakan langsung dari Allah SWT Tuhan alam semesta. Kalo udah sempurna berarti udah ga kekurangan sesuatu apapun, it is totally perfect. Kalo sesuatu yang sempurna ditambah hal-hal kroco yang ga jelas bakal jadi sesuatu yang berlebih. Sesuatu yang berlebih adalah tidak baik.

0 comments:

Posting Komentar

danke

 
Copyright 2009 HUMAN MINDED. Powered by Blogger
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Wordpress by Wpthemesfree